Home › Pemerintah › Resmi Dilantik Presiden RI, Bupati Rohil H. Bistamam Lanjutkan Perjalanan ke Magelang
Resmi Dilantik Presiden RI, Bupati Rohil H. Bistamam Lanjutkan Perjalanan ke Magelang

Resmi Dilantik Presiden RI, Bupati Rohil H. Bistamam Lanjutkan Perjalanan ke Magelang
JAKARTA, Tabloid Diks – Pada hari ini, H. Bistamam dan Jhony Charles resmi dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Rokan Hilir oleh Presiden RI, Prabowo Subianto, dalam prosesi yang berlangsung di Istana Negara, Jakarta, Kamis (20/02/2025).
-
Pelantikan ini merupakan bagian dari agenda nasional yang melantik 961 kepala daerah hasil Pilkada serentak. Sejumlah menteri dari Kabinet Koalisi Indonesia Maju (KIM), ketua partai politik, serta tamu undangan turut hadir dalam acara tersebut.
-
Sebelum pelantikan, H. Bistamam dan Jhony Charles berangkat dari hotel di bilangan Slipi, Jakarta Pusat, menuju Lapangan Monas, yang menjadi titik kumpul seluruh kepala daerah sebelum berjalan kaki ke Istana Negara untuk mengikuti prosesi.
-
Usai dilantik, H. Bistamam menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada masyarakat Rokan Hilir atas doa serta dukungan yang telah diberikan.
-
"Alhamdulillah, kami telah resmi dilantik oleh Presiden RI. Saya bersama Jhony Charles mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Rokan Hilir atas kepercayaan yang diberikan," ujarnya.
-
H. Bistamam mengungkapkan bahwa dirinya akan segera melanjutkan perjalanan ke Magelang untuk mengikuti agenda retret selama satu minggu di Akademi Militer (Akmil).
-
"Setelah pelantikan ini, saya akan berangkat ke Magelang untuk menjalani agenda retret sebelum kembali ke Rokan Hilir dan memulai tugas kami," tambahnya.
-
Setelah kembali ke hotel, acara syukuran diadakan di Menara Peninsula Hotel, yang dihadiri oleh mantan Wakil Bupati Rokan Hilir, H. Sulaiman, pejabat tinggi pratama Pemkab Rohil, serta tokoh masyarakat baik dari Rohil maupun yang berdomisili di Jakarta.
-
Bupati dan Wakil Bupati usai dilantik kemudian menghadiri acara syukuran dan menerima ucapan selamat dari tokoh masyarakat serta Tim Relawan Bijak yang hadir pada saat acara berlangsung.
-
-
-
-
-
-
-
Komentar Via Facebook :