Home › Peristiwa › Temui Warga Diperantauaan H. Suhardiman Kunjungi Kampung Bugis di Tanjung Pinang
Temui Warga Diperantauaan H. Suhardiman Kunjungi Kampung Bugis di Tanjung Pinang

-
-
Tanjung Pinang - Penasaran dan ingin melihat kondisi warga nya dari dekat, Plt Bupati Kuansing Drs H Suhardiman Amby mengunjungi Kampung Bugis atau di kenal warga sebagai Kampung Toluak.
-
Kampung Toluak, tidak asing lagi di dengar di Kota Tanjung Pinang, mendengar nama tersebut , Plt Bupati Kuantan Singingi Drs. H. Suhardiman Amby baru tiba di Kota Tanjung Pinang, Sabtu 03/06/2023 petang. Bahkan langsung melakukan blusukan dan kunjungi Daerah tersebut.
-
Menurut data kependudukan di Kota Tanjung Pinang, yang biasa dikenal oleh masyarakat setempat dengan kampung Toluak itu ternyata nama asli Daerahnya adalah Kampung Bugis. Tentunya daerah tersebut ditempati mayoritas masyarakat Kabupaten Inhu dan Kuantan Singingi.
-
Sesampainya Plt Bupati Kuansing di Kampung Bugis itu, Rasa haru H. Suhardiman tak terbendung melihat warga Kuansing di Rantau, ia pun langsung memeluk beberapa warga, bahkan masyarakat setempat langsung menyambut hangat kehadiran orang nomer satu di Kuansing itu.
-
Salah seorang warga, Nur Aisyah (68th) merasa takjub atas kunjungan H. Suhardiman tersebut, Nur mengatakan jarang sekali Kepala Daerah di Kampung yang mengunjungi kami secara langsung.
-
-
-
-
-
Komentar Via Facebook :