Home › Hukrim › Dugaan Pejabat Inspektorat Lakukan Pungli, Para Kades dan Sekdes Tidak Tahan Lagi
Pungli Inspektorat
Dugaan Pejabat Inspektorat Lakukan Pungli, Para Kades dan Sekdes Tidak Tahan Lagi

Ilustrasi Pungli (Foto: Google)
KUANSING, Tabloid Diksi - Oknum pejabat Inspektorat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kuantan Singingi (Kuansing), Riau, diduga telah melakukan Pungutan Liar (Pungli) terhadap para Kepala Desa (Kades) se-Kuansing.
Hal tersebut sudah dilakukan beberapa kali dengan modus untuk memuluskan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Dana Desa bagi para Kades yang ada di Kabupaten Kuansing.
-
Seorang Sekretaris Desa di wilayah ektransmigrasi Kecamatan Singingi Hilir yang namanya minta disamarkan mengungkapkan bahwa, dirinya dan pemerintahan desa tidak lagi merasa nyaman dalam menjalankan tugas di desa.
"Ya untuk pak Bupati, uruslah Kuansing ini dengan baik, jangan pula tekan kami dibawah yang ada di desa. Biarkanlah kami bekerja untuk melayani masyarakat kami, kami tidak tahan lagi,” ungkapnya beberapa waktu lalu.
-
Masih kata Sekdes tersebut, Ia merasa birokrasi di Kuansing sudah sangat parah. Karena menurutnya, para Kades sudah 2 kali dimintai kutipan uang oleh oknum pejabat inspektorat di Pemkab Kuansing.
"Sudah 2 kali kami dimintai uang, tahun kemarin sama tahun ini. Hal itu dilakukan langsung oleh oknum pejabat inspektorat di lingkungan Pemkab Kuansing," jelasnya.
-
Komentar Via Facebook :