Home › Nasional › Sering Lambungkan Riau di Level Nasional
Jalan 2 Desa ini Hancur Tak Digubris
Sering Lambungkan Riau di Level Nasional

Yulisman S.Si MM, Ketua DPRD Provinsi Riau.
KAMPAR, Tabloid Diksi – Jalan lebar mulus dan beraspal menjadi harapan banyak masyarakat pedesaan, tapi tidak dirasakan warga Desa Pulau Gadang dan Desa Koto Mesjid. Kesal dirasakan warga atas rusaknya sejumlah ruas jalan provinsi seakan tak pernah habis. Padahal, kedua Desa tersebut acap mengharumkan nama Riau di kancah nasional sekaligus mengukir prestasi mentereng.
Kedua Desa tersebut berada di lintasan jalan penghubung Desa Silam Kecamatan Kuok, Kabupaten Kampar dengan Desa Koto Mesjid, Kecamatan XIII Koto Kampar. Anehnya lagi, Pemerintah Provinsi Riau seakan tidak peka terhadap beberapa titik kerusakan dan daerah rawan kecelakaan.Ruas jalan Provinsi yang melewati Desa Pulau Gadang dan Desa Koto Mesjid dalam kondisi hancur dan berlobang.
-
Perihal prestasi kedua desa tersebut, Arjunalis Kepala Desa Koto Mesjid berkesempatan hadir diundang ke Istana Merdeka oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, sempena HUT RI.
Desa Koto Mesjid meraih gelar juara Desa Terbaik Nasional Regional I Tahun 2023. Sebelumnya Tahun 2021 lalu desa berjuluk “Kampung Patin” ini dinobatkan sebagai juara kedua Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) Kategori Souvenir.
Kekecewaan masyarakat di daerah ini disampaikan oleh Kepala Desa Pulau Gadang Syofian dan Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Pulau Gadang, A Yani pada saat kegiatan kunjungan kerja dan sosialisasi Ranperda oleh Ketua DPRD Provinsi Riau Yulisman, di Taman Edukasi Desa Pulau Gadang, Selasa (12/09/23).
Komentar Via Facebook :