Home › Sorotan › Cerita Rifky Nurcahyani, Mahasiswa Program Magister Penerima Beasiswa Kemendikbud
Beasiswa Kemendikbud
Cerita Rifky Nurcahyani, Mahasiswa Program Magister Penerima Beasiswa Kemendikbud
![Cerita Rifky Nurcahyani, Mahasiswa Program Magister Penerima Beasiswa Kemendikbud](https://tabloiddiksi.com/foto_berita//47902IMG-20231112-WA0049.jpg)
Potret Rifki Nurcahyani Penerima Program Beasiswa Siswa Unggulan Kemendikbud Ristek
YOGYAKARTA, Tabloid Diksi - Rifky Nurcahyani sosok kartini asal Kuantan Singingi yang pada saat ini tengah melanjutkan Program Magisternya di Universitas Islam Indonesia, Rifky Nurcahyani yang kerap di sapa Kiky adalah salah satu dari sekian orang tercatat sebagai penerima Beasiswa Unggulan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Kemdikbud RI).
"Dalam dunia pendidikan beasiswa dari pemerintah adalah suatu hal besar dan berharga. Alhamdulillah, pada tahun 2023 saya berhasil menjadi salah satu Awardee Beasiswa Unggulan Kemendikbud Ristek, berkat Beasiswa dari Kemendikbud RI saya bisa melanjutkan pendidikan Program Magister Ilmu Ekonomi (Kebijakan Keuangan Publik) di Fakultas Bisnis dan Ekonomika, Ucap Kiky saat dimintai keterangan melalui pesan WhatsApp, Minggu (12/11/2023).
Komentar Via Facebook :